Pages

07 Agustus 2012

Bisakah S2 Beasiswa ADS by Course?

Bisakah S2 Beasiswa ADS by Course bukan by Research?

Dear teman2 milis beasiswa,
saya mau tanya mengenai beasiswa ADS, apakah program master / S2 hanya by research saja? Karena saya baca persyaratannya harus menyertakan proposal penelitian bagi pelamar program S2 (minimum 50% Riset). Bisakah kita apply program master / S2 by course?

Thank you in advance.

JAWABAN

Tentu Mbak. Di formulir aplikasi ada 3 pilihan program: coursework, research, dan combination (coursework & research). Untuk coursework tidak ada pengajuan proposal penelitian.
Selamat berjuang ya.

Halo Mbak,

Mungkin Mbak juga bisa mengunduh Handbook ADS-nya di website ads indonesia. Kemudian diunduh saja dahulu form aplikasinya, agar Mbak bisa langsung tahu apa saja jurusan yang diprioritaskan. Yang diminta menyertakan proposal itu untuk yang mau mengajukan Master untuk research. Kalau tidak bermaksud penelitian, nanti dicari jurusan yang coursework. Dan yang coursework ini banyak. Coba dibuka juga database jurusan-jurusan ini di cricos.

semoga membantu,

grey

Dear Mbak,

saya salah satu penerima beasiswa ADS yang sedang studi di Univ of Queensland. Saya berada di program Master by coursework (with minor thesis). Kalau mau ambil yang Master by Coursework (tanpa thesis) juga boleh. Proposal penelitian hanya diwajibkan untuk mereka yang ingin mengikuti Master by Research dan PhD candidate.

Cheers
Mario

Dear Mario,
klo ambil coursework di univ of Queensland dengan program study Engineering, apakah bisa setengah research? maksud saya tdk melulu kuliah tapi ada juga research and project. thanks

cheers,

Ashar

Hi,

sangat bisa di hampir seluruh universitas di Australia. Master by Coursework with Minor thesis itu merupakan program yang ditujukan untuk mereka yang ingin mengikuti kuliah (lecture dan tutorial), kemudian di semester terakhir melakukan kegiatan penelitian. Kalau master by coursework berarti mereka penuh kuliah saja tanpa ada komponen thesis. Di UQ (Uni of Queensland) disediakan dua jenis program master by coursework with minor thesis, yaitu regular dan advanced. Regular ini kebanyakan hanya 1.5 tahun dan komponen penelitiannya jauh lebih sedikit (atau dengan kata lain jumlah SKS untuk penelitian lebih sedikit). Sementara itu yang advanced, komponen penelitiannya lebih besar sehingga bisa melakukan penelitian selama satu tahun (dan biasanya dilakukan pada tahun kedua, sehingga lama programnya 2 tahun).

Semoga penjelasan saya cukup memuaskan.

Salam
Mario


1 komentar:

  1. Bisakah ambil S2 di dalam negeri (Indonesia) melalui ADS

    BalasHapus

Baca juga

Recommended Post Slide Out For Blogger

Poll